logo

Pulau Kanawa : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Mietha Fanza - Monday, 03 Apr 2023 | 23:03 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Pulau Kanawa : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Jika kamu ingin berlibur ke sebuah pulai dengan indahan alam di daratan, di pantai dan seluruh kawasan pulai sangat indah maka tempatnya ada di Pulau Kanawa
Contents [ Buka ]

Saat ini, wisata masih menjadi pilihan untuk menghilangkan stress, mengisi waktu dengan keluarga atau sekedar bersenang-senang. Bagi yang suka berwisata dengan suasana alam, maka berwisata ke Pulau Kanawa adalah solusinya.

Pulau Kanawa adalah pulau yang terletak di perairan Flores. Pulau ini menampilkan keindahan alam yang luar biasa. Selain menyuguhkan air laut yang bening yang ditumbuhi banyak terumbu karang indah, pasir putih yang ada di sana juga menambah daya tarik.

Banyak orang bilang, jika berlibur ke Pulau Kanawa seperti berlibur ke pulau pribadi. Hal tersebut karena disana suasananya masih asri dan sepi, sehingga wisatawan dapat merasa nyaman ketika menikmati keindahan alamnya.

Lokasi Pulau Kanawa

Pulau Kanawa
Pulau Kanawa Source : instagram.com/renayumeilda

Pulau ini berlokasi di Labuan Bajo. Pulau ini juga cukup luas, yaitu sebesar 35 hektar. pulau ini berada di Provinsi Nusa Tenggara Timur tempatnya ada di Kepulauan Komodo yang termasuk di Kabupaten Manggarai Barat.

Harga Tiket Masuk Ke Pulau Kanawa

Tiket Masuk Pulau Kanawa dihitung per kapal/rombongan dihargai dengan Rp 100.000/rombongan. (Update April, 2023)

Jam Operasional Pulau Kanawa

Jam operasional di Pulau Kanawa untuk menjemput wisatawan setiap hari yaitu  pukul 12.00 dari Labuan Bajo menuju Kanawa. Sedangkan untuk mengantar dari Kanawa menuju Labuan Bajo dijadwalkan pada Jam 08.00.

Wisatawan juga disediakan fasilitas untuk menggunakan kapal sewaan yang di sediakan di Labuan Bajo, namun jika tiba di atas pukul 12.00 waktu setempat. Pulau ini buka setiap hari.

Peta Lokasi Pulau Kanawa


Fasilitas di Pulau Kanawa

Fasilitas di Pulau Kanawa
Pulau Kanawa Source : instagram.com/ertwinz30

Banyak fasilitas-fasilitas yang dapat dinikmati jika berkunjung ke Pulau Kanawa, karena pulau tersebut sudah dikelola dengan baik. Untuk mengetahuinya, simak penjelasan berikut.

1.    Beberapa jenis tempat bermalam dengan berbagai pilihan harga.

2.    Tempat makan seperti restoran yang menyediakan berbagai hidangan

3.    Penyewaan tenda untuk bermalam.

4.    Diving Center yang menyewakan perlengkapan menyelam.

5.    KB's bar yang dapat menambah suasana ramai

6.    Memiliki outdoor bar di pinggir pantai.

7.    Untuk fasilitas pulang pergi labuan bajo ke pulau kenawa disediakan Kapal gratis

8.    Ada fasilitas paket lengkap dengan mengunjungi pulau lainnya seperti Pulau Rinca dan Pulau Komodo

Spot Foto Menarik di Pulau Kanawa

Spot Foto Menarik di Pulau Kanawa
Pulau Kanawa Source : instagram.com/imamsudrajat10

Pulau Kanawa menyuguhkan pemandangan alam yang sangat menakjubkan. Pantai dengan air laut yang jernih dan pasir pantai yang berwarna putih, sangat cocok untuk diabadikan dalam bentuk foto.

Selain itu, jika yang menyukai kegiatan menyelam, spot dalam air di pulau ini juga sangat menakjubkan. Karena di dalam lautnya terdapat gugusan karang yang sangat indah, dengan dikelilingi ikan-ikan kecil, yang sangat apik jika di abadikan.

Penginapan di Pulau Kanawa

Meskipun pihak pengelola wisata hanya menyediakan satu tempat penginapan, yaitu Kanawa Beach Bungalows, namun Kanawa Beach Bungalows memiliki beberapa jenis penginapan yang mereka tawarkan. Apa saja? Simak penjelasan berikut :

1.    Menginap dengan tenda : Tenda dapat dibawa sendiri  oleh wisatawan atau menggunakan tenda yang disediakan oleh Kanawa Beach Bungalows. Jika wisatawan sudah membawa tenda sendiri, maka harga penginapan disini jadi Rp 170 ribu untuk 2 orang per malamnya sudah termasuk mendapatkan sarapan. Jika tidak membawa tenda sendiri, dan menyewanya maka dikenakan harga sewa sebesar Rp 200 ribu.

2.    Menginap di Bale : Bale adalah sebuah kamar dengan dinding tirai yang dapat dibuka tutup. Harga Bale yaitu 275.000 per malam untuk dua orang termasuk sarapan.

3.    Menginap di Bungalow : Alternatif lain adalah menginap di Bungalow dengan fasilitas 1 tempat tidur dan sudah ada kamar mandi dalam. Sewa tempat ini sekitar Rp 460 ribu per malam untuk 2 orang sudah mendapatkan sarapan.

Rute Perjalanan Menuju ke Pulau Kanawa

Jika kamu ingin berkunjung ke Pulau Kenawa. Rute pertama kamu singgahi adalah Bandara Komodo di Labuan Bajo. Setelah itu dilanjutkan dengan melakukan perjalanan ke dermaga. Lalu menyewa speed boat untuk menempuh perjalanan sekitar 1 jam.

Atau kamu juga bisa menyewa kapal yang ada didermaga dengan harga sewa sekitar Rp 400 ribu sampai Rp 600 ribu.

Aktivitas yang Dapat dilakukan di Pulau Kanawa

Aktivitas yang Dapat dilakukan di Pulau Kanawa
Pulau Kanawa Source : instagram.com/lahul__rinjani

Selain menawarkan keindahan alamnya yang sangat menawan untuk di nikmati, banyak yang dapat dilakukan saat mengunjungi Pulau Kanawa. Simak penjelasan berikut ini.

1. Menyelam dan Foto dalam Laut

Laut pulau kanawa memiliki air yang jernih dan pemandangan yang sangat bagus, sehingga sangat cocok dimanfaatkan untuk kegiatan menyelam dan pengambilan gambar. Untuk menyelam, pengelola wisata menyediakan alat-alat penyelaman.

2. Menikmati Matahari Terbit dan Terbenam

Bagi penikmat sunset dan sunrise, berwisata dan bermalam di pulau ini wajib sekali dilakukan. Karena wisatawan akan dapat menikmati sunrise di pagi hari dengan begitu menawan, dan menikmati sunset di malam hari dengan begitu hangat dan tenang.

3. Menikmati Bale-Bale

Hal menarik lain yang ditawarkan saat berkunjung di pulau ini adalah wisatawan dapat menikmati bale-bale yang didirikan di pinggir pantai. Bale-bale adalah papan yang digunakan untuk beristirahat yang ditutup tirai.

4. Kegiatan Hiking

Meskipun menawarkan wisata pantai, namun pengunjung juga dapat melakukan kegiatan mendaki loh. Karena pada bagian tengah pulau, ada bukit yang tidak terlalu tinggi. Dari atas bukit, wisatawan dapat menikmati keindahan laut dari atas.

Demikian sekilas tentang Pulau Kanawa di Labuan Bajo. Wisata ini Sangat recommended di kunjungi Bersama teman, keluarga atau pasangan. Apakah tertarik untuk mengunjunginya?

Gambaran dan Foto Pulau Kanawa di NTT

View Pulau Kanawa dari Atas


Spot Foto Terbaik di Pulau Kanawa


Air Pantai Pulau Kanawa yang Jernih


Dermaga di Pulau Kanawa


Bukit Kecil di Pulau Kanawa


Tepian Pulau Kanawa


Labuan Bajo, Lokasi Pulau Kanawa Berada

Editor: Mietha Fanza

Artikel Terkait