logo

Curug Sadim : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Faizal Zulkarnain - Saturday, 09 Sep 2023 | 15:23 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Curug Sadim : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Keindahan air terjun dengan warna hijau khas daun teh menambah nilai tersendiri untuk keunikan tempat wisata Curug Sadim. Keindahan air terjun ini menjadi double saat lokasinya berada di hamparan kebun teh.
Contents [ Buka ]

Hamparan Bunga terompet bermekaran. Warna hijau khas daun teh terbentang luas. Namun dibalik hamparan teh yang hijau terletak keindahan lainnya yaitu adanya sebuah Curug yang beranama curug sadim. Curug ini tersembunyi karena di tengah-tengah keindahan taman dan hamparan kebun teh di Subang, Jawa Barat.

Kamu akan dapatkan keindahan double jika kamu mengunjungi tempat wisata Curug Sadim ini. Selain dapat keindahan curug kamu juga dapa menikmati kehijauan hamparan luas kebun teh. Pada tahun 2008 curug ini mulai ditata dan dikelola dengan rapi.

Selain adanya saung istirahat kini di lokasi tempat wisata ini juga terdapat dataran yang luas untuk lokasi camping. Curug sadim berada diwilayah perkebunan teh Nusantara VIII Ciater, hanya sekitar 300m. dari masuk pintu PTPN. Cukup sejuk udara di Curug ini. Selain itu air di Curug ini sangatlah jernih. Sehingga kamu dapat berkaca di air.


Fasilitas di Curug Sadim

Fasilitas yang berada di curug sadim ini adalah toilt, musholla, kedai atau warung, dan beberapa gazebo untuk tempat santai dan menikmati keindahan hamparan hijau kebun teh. Namun sayangnya beberapa fasilitas yang berada di Curug sadim tidak terawat dan tidak ada yang menjaga.

Lokasi ini sepi ketika hari-hari biasa dan ramai ketika weekend.di Tempat ini juga menyediakan tempat camping. Jadi kamu dapat menikmati panorama Curug dengan camping bersama teman-temnmu.

Panorama Keindahan Curug Sadim

Air terjun Curug Sadim merupakan obyek wisata yang masih segar dan alami. Dedauanan yang cukup rimbun dan hijau. Udara yang masih segar membuat wisata ini cocok untuk liburan keluarga.Hamparan hijau kebun teh menambah keindahan Air terjun ini. Tak hanya hamparan the macam-macam bunga seperti bunga terompet juga berada di area Curug Sadim.

Air yang berada di Curug ini sangatlah jernih sehingga kamu bias melihat wajahmu di air seolah-olah kaca. Selain itu tebing penyangga Curug ini sangatlah unik seperti tumpukan batu yang tertata rapi. Selain yang jernih , Air terjun Curug ini juga dingin. Jadi ketika kamu memeganya akan terasa dingin seperti air es. Jika kamu ingin mandi lebih baik di sungai sekitar curug, air nya pun cukup jernih.

Hunting Foto di Curug Sadim

Kamu dapat mengambil foto di tebing sekitar Curug ini Jika kamu mengambi foto dari sini kamu akan terkesan seperti berada di suatu hutan.hehe kamu juga dapat mengambil foto dengan view air terjun yang jernih. Tak hanya itu kamu juga dapat mengambil foto di area hamparan kebun teh yang hijau. Selain itu kamu juga dapat ambil foto dengan view bunga-bunga yang berada di area Curug sadim.kamu juga bias memakai gazebo yang berada di taman dekat kebun teh dan Curug untuk fotomu.


Baca Juga Desa Wisata Sari Bunihayu, Menimati Keasrian dan Pelestarian Budaya

Akses Lokasi Menuju Curug Sadim

Bagi kamu yang ingin ke Curug Sadim untuk menikmati keindahannya. Kamu bisa menggunakan roda dua ataupun roda empat untuk menuju lokasi wisata ini. kamu dapat melewaati Jalan Segalaherang dari jalan ini kamu akan membutuhkan waktu kurang lebih 20 menitan untuk sampai di lokasi air terjun. Sedangkan buat kamu yang dari arah Jalancagak, waktu yang kamu butuhkan kurang lebih 30 menitan.

Jika kamu dari bandung maka dari pertigaan antara Bandung, Ciater, dan Desa Cicadas kamu bias ambil kiri menuju Desa Cicadas. Pertigaan ini dapat kita temukan dengan adanya sebuah tugu di tengah pertigaan tersebut. Dan sebelum Panaruban dan jalan menuju Curug sadim , berada sekitar 300 meter dari lapangan sepak bola di Panaruban.

Harga Tiket Masuk Curug Sadim

  • Harga Tiket Masuk: Rp 12.500/orang
  • Biaya Camping Anak-anak: Rp 20.000
  • Biaya Camping Dewasa: Rp 35.000
(Update September, 2023)

Jam Buka Curug Sadim

  • Untuk Camping buka setiap hari 24 jam
  • Rekreasi buka setiap hari dari jam 07.00 - 17.00

Tips Berlibur Ke Curug sadim

Tips berlibur ke Air Terjun Curug ini dari saya adalah persiapkan semua hal yang kamu butuhkan , cek kendaraan yang akan kamu bawa agar tidak terjadi apa-apa dijalan. Jangan lupa membawa kamera karena kamu pasti ingin mengabdikan beberapa moment disana. Kamu juga bisa membawa Topi agar kamu terlihat cantik saat berfoto.

Pakailah sandal karena kamu akan bermain di Air. Jangan lupa bawa jaket karena udara disini cukup dingin. Dan jangan lupa bawa pasangan, biar gak keliatan jumbo.hehe kamu juga bias bawa keluargamu.

Siapkan juga perlengkapan kesehatan seperti obata-obatan untuk antisipasi. Jangan lupa juga membawa peralatan mandi seperti sabun. dan sikat gigi. Yang paling terpenting saat liburan adalah menyiapkan fisik anda agar ketika pulang kamu tidak sakit. Sekian artikel saya tentang wisata Air Terjun Curug Sadim Semoga liburan kamu menyenangkan. Selamat berlibur.

Galeri Foto Curug Sadim

Potret Curug Sadim di Subang

Akses Jalan Menuju Air Terjun
Spot Foto Dekat Air Terjun
Camping di Area Curug
Keindahan Air Terjun

Editor: Faizal Zulkarnain

Artikel Terkait