logo

Hairos Waterpark : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Putri Ayu Sumekar - Saturday, 04 Feb 2023 | 04:50 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Hairos Waterpark : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Sumatera Utara memiliki banyak sekali obyek wisata yang indah dan menarik. Di sana dapat menikmati keindahan alam yang tidak kalah dari negara-negara lain. Salah satu obyek wisata yang harus anda kunjungi di sana adalah, Hairos Waterpark.
Contents [ Buka ]

Setelah berhari-hari menjalani pekerjaan atau berkutat dengan masalah sekolah, kuliah dan urusan lainnya, terkadang kita butuh yang namanya refreshing agar pikiran kita kembali segar dan semua rasa penat hilang. Orang yang banyak stres juga tidak baik untuk kesehatan. Maka dari itu tidak ada salahnya kita merencanakan sebuah liburan yang bisa anda lakukan sendiri, bersama keluarga, pasangan atau teman-teman, yang jelas semakin ramai semakin seru. Liburan yang mengasyikan pun tidak harus mengeluarkan uang banyak lho. Jika anda berencana pergi ke Sumatera Utara khususnya kota Medan, anda bisa datang ke sebuah obyek wisata air seru yang juga mengasyikan yaitu Hairos Waterpark.

Tempat wisata Hairos Waterpark memiliki lokasi yang tepatnya berada di Jalan Jamin Ginting Km 14, 5 Pancur Batu Medan, Sumatera Utara. Untuk anda yang sedang berada di Medan bersama keluarga khususnya anak-anak, Hairos Waterpark adalah salah satu tempat rekreasi yang sangat cocok untuk didatangi karena di sana anak-anak bisa sepuasnya bermain-main. Apalagi letaknya yang strategis di tengah kota membuat Hairos Waterpark sangat mudah diakses. Tidak heran jika saat akhir pekan atau musim liburan, tempat ini banyak didatangi oleh orang-orang.

Mulai dibangun dari tahun 2005, obyek wisata ini akhirnya diresmikan dan dibuka pada tahun 2010. Dengan luas lahan sekitar 17 hektar, Hairos Waterpark dikatakan sebagai obyek wisata air terbesar di kota Medan. Di area yang sangat luas tersebut, pengunjung bisa menemukan beberapa wahana air yang sangat seru dan menarik seperti di bawah ini:

1. Lazy Pool - Kolam sepanjang 400 meter ini memiliki arus yang sangat kuat dan bisa  mendorong anda yang berada di atas pelampung untuk meniti perjalanan. 

2. Kiddie Pool - Kolam yang satu ini diperuntukan bagi anak-anak jadi kedalamannya hanya sekitar 40 - 60 cm. Lalu untuk panjangnya sekitar 15 meter.

3. Water Slide & Water Torpedo - Di kolam yang satu ini, pengunjung bisa merasakan Water Slide dan Water Torpedo. Water slide merupakan seluncur air penuh berliku sepanjang 158 meter. Papan seluncurnya mempunyai tinggi 16 meter hingga 20 meter. 

4. Water Fall - Kolam yang satu ini memiliki air terjun sehingga anda bisa merasakan sensasi berenang ditemani air terjun.

5. Wave Pool - Selanjutnya kolam yang ini memiliki ombak buatan berukuran panjang 60 meter dan lebar 25 meter. Kolam ini bisa menghasilkan ombak dengan tinggi 50 cm hingga 100 cm.

6. Water Dancing Fountain - Diberi nama Water Dancing Fountain karena di kolamnya terdapat air mancur yang airnya bergerak seperti menari-nari. 

Fasilitas di Hairos Waterpark

Masalah fasilitas di obyek wisata ini juga terbilang sudah cukup lengkap, jadi wisatawan tidak perlu risau. Beberapa fasilitas yang dapat anda manfaatkan adalah :

- Lahan parkir

Di obyek wisata ini telah disediakan lahan parkir yang lumayan luas untuk menampung kendaraan dari para pengunjung. Tempat parkirnya juga ada petugas yang menjaga, jadi aman.

- Mushola

Apabila di tengah waktu petualangan anda di tempat ini ternyata telah masuk jam untuk sholat, anda yang muslim bisa langsung ke mushola untuk menunaikan ibadah.

- Gazebo

Untuk pengunjung yang sedang menunggu sanak saudara mereka berenang, dapat bersantai di gazebo yang telah disediakan sambil menikmati pemandangan sekitar.

- Food court

Biasanya setelah menghabiskan waktu bermain dan berenang anda merasa haus atau bahkan lapar. Nah di obyek wisata ini anda dapat menemukan beberapa food court yang menjajakan snack, makanan dan minuman.

- Wahana permainan air

Beberapa wahana permainan air yang seru telah tersedia bagi anda.

- Penginapan

Untuk anda yang ingin bermalam, di dekat obyek wisata ini anda dapat menemukan beberapa penginapan atau hotel dengan tarif yang cukup bervariasi.

- Toko souvenir

Rasanya ada yang kurang jika kita meninggalkan obyek wisata ini tanpa buah tangan. Untungnya di sana ada toko souvenir dengan berbagai pernak-pernik dan merchandise yang bisa anda beli untuk saudara di rumah.

- Kamar mandi dan kamar ganti

Jika anda telah selesai berenang dan bermain air, anda bisa berbilas di kamar mandi dan ganti di beberapa kamar ganti yang telah disediakan.

Hunting Foto di Hairos Waterpark

Jika anda berlibur ke suatu obyek wisata, di manapun itu rasanya tidak lengkap jika anda tidak berfoto atau berselfie di tempat tersebut. Selain sebagai kenang-kenangan, pastinya anda juga bisa memamerkan foto anda di berbagai media sosial yang anda punya. Di Hairos Waterpark anda bisa sepuasnya berfoto-foto di beberapa spot yang ada, seperti di wahana-wahana permainan air yang ada. Pemandangan yang ada di lokasi ini juga sangat cocok untuk anda jadikan target bidikan kamera. Dan jika anda membawa kamera yang tahan air, anda bisa mengabadikan berbagai momen seru bersama keluarga atau teman-teman saat anda sedang bermain air di Wave Pool atau Lazy Pool. 

Cara Akses ke Hairos Waterpark

• Via udara : Sesampainya di Bandara Kuala Namu, anda langsung saja melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan bermotor dengan rute : Jl. Tol Medan-Kuala Namu - Jl. Tol Belmera - Patumbak - Jl. Sisingamangaraja - Jl. Lintas Sumatera - Jl. Jamin Ginting - Hairos Waterpark

• Via laut : Sesampainya di Pelabuhan Belawan, anda langsung saja melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan bermotor dengan rute : Jl. R. Pelabuhan - Jl. Tol Belmera - Patumbak - Jl. Sisingamangaraja - Jl. Lintas Sumatera - Jl. Jamin Ginting - Hairos Waterpark

• Via darat : Dari pusat kota, anda tinggal ikuti saja rute berikut ini : Jl. Guru Patimpus - Jl. Gatot Subroto - Jl. Iskandar Muda - Jl. Jamin Ginting - Hairos Waterpark

Jam Buka dan Tiket Masuk ke Hairos Waterpark

Jam Buka : Setiap hari ( 08.00 - 18.00 )

Tiket masuk : 

- Gapura (all days) : Rp. 5.000/orang

- Weekday : Rp. 40.000/orang

- Weekend & hari libur : Rp. 60.000/orang


Galeri Foto Hairos Waterpark

Welcome to Hairos Waterpark


Spot Foto di Hairos Waterpark


Bersantai


Liburan Bersama Keluarga


Potret Wahana Untuk Anak Anak

Editor: Putri Ayu Sumekar

Artikel Terkait