logo

Blend Cafe Ubud: Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi

Mendy - Sunday, 23 Jul 2023 | 07:13 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Blend Cafe Ubud: Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi
Seporsi smoothie menyegarkan atau makanan berat mengenyangkan bisa Anda nikmati di Blend Café Ubud. Disajikan dengan rasa lezat dan tampilan menawan.
Contents [ Buka ]

Selain tempat wisata, tempat makan juga menjadi salah satu hal yang harus dipersiapkan sebelum pergi berlibur. Di Bali, ada salah satu kafe yang wajib dicoba. Blend Café Ubud namanya. Menyuguhkan aneka makanan dengan bahan-bahan alami yang menyehatkan.

Seporsi makanan warna-warni bisa Anda dapatkan dalam setiap mangkuk yang disajikan. Pun suasana kafenya terbilang adem dan tenang. Sebab selama berada di sini, pengunjung dikelilingi pepohonan rindang dan berbagai tanaman hijau yang tumbuh subur.

Daya Tarik Blend Café Ubud

Jika menelusuri nama Blend Café di mesin pencarian, tentu yang akan Anda dapatkan adalah foto-foto yang menangkap gambar semangkuk smoothie cantik nan menyegarkan. Itulah salah satu perihal yang membuat banyak wisatawan penasaran dan mencicipi makanan cantik dari kafe ini.

1. Menawarkan Menu Makanan Sehat

Bagi Anda yang vegetarian, wajib untuk mencoba seporsi smoothie bowlnya. Sebab, mereka menggunakan bahan-bahan alami dari tumbuhan yang ada di sekitar untuk mempercantik dan menambah cita rasa yang ada pada makanan.

Anda bisa memesan makanan mulai dari smoothie, pancake, toast, dumpling, hingga makanan-makanan berat lainnya yang tersedia. Namun bagi orang muslim, harus teliti dalam memilih menu makanan yang ada di sini, karena beberapa menu makanannya mengandung babi.

2. Makanan Disajikan dengan Menawan

Bukan hanya pilihan menunya saja yang bikin puas tiap kali datang ke sini, tetapi setiap hidangan disajikan dengan tampilan yang menawan. Dalam seporsi magkung smoothies, Anda bisa menemukan aneka warna cantik yang berpadu menjadi satu. Lengkap dengan buah dan oat.

3. Memiliki Berbagai Varian Minuman Segar

Tidak hanya makanannya saja yang dihidangkan dengan cantik, tetapi minumannya tak kalah saing. Segar di dalam, elok di luar. Seporsi minuman di sini, sangat serasi jika disajikan dengan seporsi makanan yang akan mengenyangkan perut. Tentunya, juga menyehatkan.

4. Konsep Café Semi Outdoor

Blend Café Ubud, memiliki nuansa kafe yang berbaur dengan alam. Suasana serba natural dengan ruangan semi outdoor langsung bisa terlihat ketika masuk. Bahan-bahan kayu mendominasi furnitur-furnitur yang ada di sini. Pun dekorasi-dekorasi yang ada menambah kecantikan Blend Cafe.

Kursi-kursi diberi bantalan empuk dengan warna-warna manis yang turut meramaikan suasana. Di setiap sudutnya, Anda bisa merasakan ketenangan khas Bali lengkap dengan kesejukannya. Pasalnya, tempat ini dipenuhi dengan berbagai tanaman yang meneduhkan.

Alamat Lengkap

Blend Café Ubud, bisa Anda temukan di Jalan Nyuh Bojog, Desa Jalan Raya Nyuh Kuning nomor N 18, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali. Lokasinya yang cukup strategis, berada di pinggir jalan raya dan berdekatan dengan hotel, memungkinkan Anda menemukannya dengan mudah.

Jam Buka dan Tutup

Blend Café buka setiap hari mulai pukul 07.30 WITA hingga pukul 22.00 WITA. Pengunjung biasa memadati café ini ketika jam sarapan sekitar pukul 09.00 WITA hingga jam makan siang selesai pukul 14.00 WITA. Jika ingin suasana café yang sedikit tenang, Anda bisa datang di atas pukul 15.00 WITA.

Daftar Harga Makanan

Untuk memudahkan pengunjung dalam memilih makanan dan minuman, pihak pengelola membaginya dalam beberapa menu. Pengunjung bisa memilih makanan dan menyesuaikannya dengan jam sarapan, makan siang, atau makan malam.

Pun semua makanan yang disajikan di sini tidak hanya bisa dinikmati di tempat. Namun Anda juga bisa memesannya melalui aplikasi pesan makanan secara daring. Nantinya, pesanan Anda akan dikemas dalam wadah yang tertutup rapi, sehingga tidak akan berantakan selama pengiriman.

Menu Sarapan

Blend Café Ubud menawarkan sembilan jenis menu sarapan yang bisa disantap pagi hari. Mengingat kafe ini buka mulai pukul 07.30 WITA, sehingga memungkinkan Anda mendapatkan asupan nutrisi yang cukup dari makanan-makanan yang disajikan di Blend Café.

Vegetarian Omelette

Rp48.000

Scrambled Egg Crispy Bacon

Rp50.000

Avocado Toast

Rp56.000

Pancakes

Rp56.000

Carrot-Pumpkin Cake Packages (Cake + Coffee)

Rp60.000

Blue Vegan Pancakes

Rp70.000

Pancakes Packages (Pancakes + Coffee + Juice)

Rp90.000

Blue Vegan Pancakes packages (Blu Veg Packages + Coffee (with Almond Milk) + Juice

Rp125.000

Smoothie Bowl and Jars

Blend Café juga menawarkan menu smoothie yang disajikan dalam mangkuk atau toples khusus. Menu ini disajikan dengan bahan-bahan alami berwarna-warni yang menyegarkan. Lengkap dengan buah-buahan dan biji-bijian bergizi seperti oat.

Tropical Jar

Rp68.000

Berry Spirulina Jar

Rp72.000

Tropical

Rp86.000

Passion

Rp90.000

Choco

Rp92.000

Blueberry Pancake Smoothie Bowl

Rp94.000

Matcha

Rp95.000

Mint Spirulina

Rp96.000

Beetberry

Rp96.000

Acai

Rp108.000

Blu

Rp111.000

Menu Utama

Menu utama yang ditawarkan oleh Blend Café adalah makanan-makanan berat yang menggunakan bahan utama seperti udang, ikan, tahu, dan ayam. Untuk menambah cita rasa, makanan tersebut disajikan dengan bumbu-bumbu tambahan dan sambal matah yang menggugah selera.

Penne Pomodoro

Rp62.000

Padthai Vegetarian

Rp66.000

Grill Chicken Sambal Matah

Rp70.000

Padthai Chicken and Tofu

Rp70.000

Gnocchi Viola Vegetarian

Rp70.000

Spaghetti Pesto

Rp72.000

Padthai Shrimps

Rp76.000

Peanut Curry – Vegan

Rp82.000

Spaghetti Bolognese

Rp87.000

Shrimp Kung Pao

Rp87.000

Pork Adobo

Rp88.000

Quinoa Bowl

Rp89.000

Kopi, Teh, Susu

Bagi Anda yang ingin menikmati segelas kopi, teh, dan susu sambil bersantai di Blend Café Ubud pun bisa. Bahkan tersedia berbagai varian pilihan. Pun bisa disajikan dengan suhu panas maupun dingin. Ini bakal cocok menjadi teman untuk smoothie dan makanan berat yang Anda pilih.

Soy Milk

Rp8.000

Almond Milk

Rp10.000

Americano

Rp26.000

Berries Tea

Rp30.000

Latte

Rp32.000

Cappuccino

Rp34.000

Chamomile

Rp34.000

Turmeric Latte

Rp36.000

Beetroot Latte

Rp36.000

Charcoal Latte

Rp36.000

Matcha Latte

Rp38.000

Peanut Butter Latte

Rp38.000

Caramel Latte

Rp38.000

Purple Latte with Fresh Milk

Rp41.000

Nutella Latte

Rp41.000

Blu Latte

Rp48.000

Juices dan Smoothies

Selain disajikan dalam mangkuk, Anda juga bisa menikmati segelas smoothie lembut yang menyegarkan. Pun segelas jus yang dibuat dari buah-buahan segar bisa menjadi pilihan tepat untuk yang tidak suka kopi dan teh.

Pineapple Ginger Juices

Rp28.000

Lime and Mint Juices

Rp31.000

Caramel Smoothie

Rp44.000

Mango Turmeric Smoothie

Rp48.000

Blueberry Passion Juice

Rp51.000

Dragon Dates

Rp52.000

Green Spirulina Smoothie

Rp55.000

Beetroot Blueberry Juice

Rp57.000

Menu Penutup

Setelah menyantap seporsi makanan berat, Anda bisa mencuci mulut dengan berbagai menu dessert yang ditawarkan. Hidangan penutup ini, disajikan dengan berbagai rasa. Mulai dari manis, gurih, hingga renyah. Pun menu ini dibanderol dengan harga standar dan terjangkau.

Cookies

Rp7.000

Pumpkin – Carrot Cake

Rp38.000

Semifreddo Tiramisu

Rp46.000

White Chocolate Mousse

Rp50.000

Fasilitas yang Tersedia

Pemilik Blend Café juga menyediakan beberapa fasilitas yang bisa dimanfaatkan pengunjung selama berada di sini. Mulai dari kamar mandi yang bersih hingga stop kontak yang bisa digunakan pengunjung untuk mengisi daya elektronik.

Penutup

Blend Café Ubud merupakan salah satu tempat yang bisa dipilih untuk mengisi perut. Nuansa yang menyegarkan mata dan suasana yang tenang menjadi obat yang cocok setelah lelah berkeliling Ubud. Dijamin seporsi smoothie yang disajikan dalam mangkuk bisa mengembalikan stamina Anda.

Editor: Mendy

Artikel Terkait