logo

Museum Geologi Bandung : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot

Faizal Zulkarnain - Friday, 15 Sep 2023 | 12:32 WIB Kirim Reviewmu
Post Image
Museum Geologi Bandung : Harga Tiket, Foto, Lokasi, Fasilitas dan Spot
Museum Geologi Bandung merupakan salah satu tempat wisata dan edukasi yang terdapat di kota Bandung, Jawa Barat. Museum Geologi Bandung adalah tempat wisata dan edukasi yang memberikan informasi pengetahuan terlengkap. Berbagai macam informasi seperti sejarah, geologi, minyak dan lainnya telah ada.
Contents [ Buka ]

Kota Bandung yang terkenal akan tempat wisatanya juga merupakan sebuah kota bersejarah. Banyak peninggalan nasional dari warisan leluhur yang dapat kita ketahui dan pelajari dari kota Bandung.  Sebagai contohnya adalah materi-materi geologi yang melimpah seperti fosil, batuan dan mineral yang tersimpan dalam Museum Geologi Bandung.

Museum Geologi Bandung terletak di Jalan Diponegoro No. 57 Bandung. Lokasi museum yang strategis di tengah kota beserta letaknya dekat Gedung Sate, salah satu ikon Bandung ini sangat mudah dicapai. Tersedia banyak sekali alat transportasi umum berupa kendaraan umum yang melewati museum. Jadi tidak perlu takut tersesat karena lokasinya berada di pusat kota Bandung, Jawa Barat.


Sejarah Terbentuknya Museum Geologi Bandung

Pada saat Eropa mengalami revolusi industri pertengahan abad ke-18, pemerintah Belanda membutuhkan bahan tambang sebagai bahan industri. Maka mereka membangun sebuah gedung untuk penelitian geologi serta tempat penyimpanan contoh-contoh batuan, mineral dan fosil. Pembangunannya memakan waktu selama 11 bulan dan diresmikan pada tanggal 16 Mei 1929.

Seiring dengan perkembangan zaman dan Indonesia sudah tidak dijajah Belanda lagi, Museum Geologi mengalami renovasi dengan dana bantuan dari Jepang. Pembukaan resmi untuk umumnya dilakukan pada tanggal 23 Agustus 2000 oleh presiden Megawati Soekarnoputri. Sebagai salah satu monumen bersejarah peninggalan nasional, Museum Geologi Bandung ini dilindungi oleh pemerintah.

Kegiatan wisata di museum geologi selalu ramai oleh kunjungan study tour dari SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi. Baik yang berasal dari Bandung dan sekitarnya ataupun seluruh daerah di Indonesia. Hal ini karena museum geologi mempunyai koleksi batuan, fosil, mineral serta sejarah manusia yang lengkap.

Koleksi Museum Geologi Bandung

Museum Geologi terbagi menjadi 3  ruangan yaitu Sejarah Kehidupan, Geologi Indonesia, serta Geologi dan Kehidupan Manusia. Terdapat juga koleksi dokumentasi sebagai sarana penyimpanan hasil-hasil geologi. Untuk lebih mengoptimalkan fungsinya, Museum Geologi juga mengadakan kegiatan seperti penyuluhan, pameran, seminar serta kegiatan survei penelitian.

Dalam Ruang Sejarah Kehidupan disajikan sejarah terbentuknnya kota Bandung, peninggalan artefak dan fauna yang hidup di kota Bandung. Sementara di Ruang Geologi Indonesia, terdapat alat peraga tentang asal mula dan pergerakan bumi. Selain itu ditayangkan juga video interaktif tentang asal usul planet. Terdapat juga display mineral dan bebatuan Indonesia yang dipajang dalam suatu lemari.

Museum Geologi Bandung terbagi menjadi 2 lantai. Ruang Orientasi, Ruang Sayap Barat dan Ruang Sayap Timur adalah bagian dari lantai pertama. Ruang Orientasi berisi peta geografi Indonesia beserta kegiatan geologinya dalam bentuk animasi. Bilik pelayanan informasi museum serta bilik pendidikan dan penelitian juga disediakan di ruang ini.

Ruang Sayap Barat menyajikan informasi tentang hipotesis terjadinya bumi, terbentuknya tektonik geologi Indonesia serta fosil sejarah manusia menurut evolusi Darwin. Lebih lanjut juga dipamerkan beragam jenis batuan, sumber daya mineral, peralatan/perlengkapan lapangan saat  kegiatan penelitian geologi. Tak ketinggalan juga miniatur hasil kegiatan gunung api yang aktif di Indonesia.


Ruang terakhir yaitu Ruang Sayap Timur memamerkan perkembangan sejarah makhluk hidup dari primitif hingga modern. Ada juga kumpulan fosil tengkorak manusia purba yang ditemukan di Indonesia. Koleksi populer yang dipajang antara lain Manusia purba Homo Erectus, fosil gajah purba Stegodon Trigonocephalus dan replika Tyrannosaurus Rex.

Selanjutnya, di lantai 2 terbagi menjadi 3 ruang utama yaitu Ruang Barat, Ruang Tengah dan Ruang Timur. Ruang Barat dipakai oleh staf museum. Ruang Tengah berisi maket tambang emas terbesar di dunia beserta miniatur pengeboran minyak dan gas bumi. Sementara di Ruang Timur terbagi menjadi 7 ruang kecil tentang tataan geologi bagi manusia khususnya di Indonesia.

Fasilitas di Museum Geologi Bandung

Fasilitas Museum Geologi diantaranya adalah auditorium dan ruang edukasi sebagai tempat pemutaran film, seminar, ceramah dan kegiatan lainnya yang berhubungan dengan pendidikan. Tak perlu khawatir tidak membawa cinderamata khas Museum geologi, karena disediakan juga souvenir shop. Kita dapat membeli buku-buku dan alat peraga geologi.

Tak kalah penting ada masjid untuk pengunjung beragama Islam yang ingin melaksanakan solat. Poliklinik gratis yang disediakan untuk pengunjung yang sakit saat berkunjung serta toilet yang rterletak di sekitar ruang peraga dan auditorium.

Akses Menuju Museum Geologi Bandung

Akses lokasi untuk menuju Museum Geologi Bandung bisa diakses dengan kendaraan umum ataupun pribadi. Lokasinya yang berada di pusat kota memudahkan siapa saja untuk mengunjunginya.

Harga Tiket Masuk Museum Geologi Bandung

Harga tiket untuk dapat memasuki Museum Geologi Bandung sebesar Rp 2.000 untuk pelajar, Rp 3.000 untuk wisata lokal dan Rp 10.000 untuk wisatawan asing. Buka dari jam 8 pagi sampai 16.00 sore pada hari Senin sampai hari Kamis. Jam 8 pagi sampai 14.00 siang pada hari Sabtu dan hari Minggu. Dan tutup setiap hari Jumat dan hari libur nasional.

Jam Buka Museum Geologi Bandung

  • Buka setiap hari Selasa -Minggu dari jam 09.00 - 15.00
  • Senin Tutup

Tips Berkunjung ke Museum Geologi Bandung

Pada hari Sabtu biasanya museum ramai sekali karena dipenuhi oleh study tour dari sekolah-sekolah. Ada baiknya datang setelah jam 11 siang pada hari Sabtu dan jangan lupa menjaga kebersihan museum dengan membuang sampah pada tempatnya.

Diatas itulah informasi lengkap tentang tempat wisata Museum Geologi Bandung. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan pada saat anda berwisata. Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda semua dan bisa menambah wawasan untuk berlibur ke Bandung dan bisa mengunjungi tempat wisata lainnya.

Galeri Foto Museum Geologi Bandung

Selamat Datang di Museum Geologi Bandung
Potret Patung Dinosaurus
Potret Kerang
Study Tour ke Museum Geologi Bandung
Hunting Foto di Taman Museum

Editor: Faizal Zulkarnain

Artikel Terkait