Jika anda berkunjung ke suatu tempat untuk berlibur, sebaiknya anda tidak hanya mendatangi tempat-tempat wisata yang sudah terkenal saja, atau hanya berkutat pada wisata belanja yang banyak berada di mall - mall, agar liburan anda terasa lebih seru lagi, anda bisa mencari destinasi wisata yang masih jarang dikunjungi oleh orang-orang. Selain hal itu akan memberikan pengalaman tersendiri, anda bisa berekreasi dengan leluasa tanpa gangguan keramaian di sekeliling anda. Bagi anda yang mempunyai rencana untuk mengunjungi pulau garam atau Madura, anda bisa datang ke sebuah obyek wisata yang satu ini, yaitu Pulau Mandangin.
Pulau Mandangin adalah sebuah pulau dan juga salah satu obyek wisata yang terletak di kabupaten Sampang, Madura. Bagi anda yang ingin menikmati wisata di sebuah pulau tanpa harus berpergian jauh-jauh ke luar pulau Jawa, anda bisa datang kesana. Di pulau tersebut terdapat sekitar 3000 penduduk yang sebagian besar mereka berprofesi sebagai nelayan.
Sesampainya di sana, anda akan disambut dengan pemandangan khas pantai, yaitu banyak kapal-kapal atau perahu milik nelayan di sekitar yang terapung di dekat pantai. Pasir putih yang kecoklatan nampak sangat mengundang wisatawan untuk langsung bermain dan berlarian di sana. Di sekitar pantai juga banyak terdapat tumbuhan atau pepohonan yang tumbuh dengan asri dan rindang sehingga memberikan nuansa sejuk walaupun saat siang hari. Nama Mandangin sendiri artinya adalah 'Mandang Angin' atau 'Memandang Angin', karena lokasinya yang sebagian besar pantai maka tak heran jika angin di sini lumayan kencang.
Ada beberapa tempat favorit para pengunjung jika anda datang kesini dan tentunya tidak boleh untuk dilewatkan, yang pertama adalah pantai Candin. Di pantai ini, jika anda memutuskan untuk menginap, anda saat bangun di pagi hari jangan sampai melewatkan pemandangan matahari terbitnya. Terang cahaya matahari yang menyembul dari ufuk timur terlihat sangat menakjubkan ditemani oleh air laut dan pantai yang juga indah, beserta siluet batu karang yang ada di sana. Ada lagi yang kedua yaitu situs makam Bangsacara dan Ragapadmi, di tempat ini anda bisa melakukan wisata religi dengan berziarah ke makam Bangsacara ( Hulubalang ) kerajaan dari raja Bidarba yang dibunuh karena istrinya ( Ragapatmi ) ingin diperistri Sang Raja, namun melihat kenyataan tersebut Ragapatmi bunuh diri di tempat yang sama dengan Bangsacara dibunuh termasuk kedua anjing peliharaanya, kemudian mereka dimakamkan ditempat yang sama.
Karena banyak warga di sana yang berprofesi sebagai nelayan, maka anda bisa juga berbelanja ikan-ikan segar yang baru ditangkap untuk selanjutnya diolah beramai-ramai bersama keluarga atau teman-teman di tepi pantai dengan api unggun.
Fasilitas di Pulau Mandangin
Karena di pulau ini sudah banyak penduduk, jadi anda bisa menemukan beberapa fasilitas-fasilitas yang sebagian besar memang dibangun oleh penduduk sekitar dan bukan oleh pemerintah kabupaten Sampang. Beberapa fasilitas itu di antaranya adalah;
- Perahu wisata
Anda bisa bersama dengan teman-teman atau keluarga menyewa perahu wisata milik penduduk di sana untuk menyusuri laut lebih jauh sekaligus melihat ikan-ikan yang bermain di bawah permukan air laut.
- Toilet umum
Jika anda butuh untuk pergi ke toilet, di sana juga telah disediakan, anda tinggal bertanya saja kepada orang atau warga di sekitar dan mereka dengan ramah akan mengantarkan anda.
- Warung-warung
Jangan takut anda akan kelaparan karena di pulau ini anda akan banyak menemukan warung milik warga yang menjual berbagai olahan ikan atau hasil tangkapan laut dengan harga yang cukup terjangkau.
- Tempat penginapan
Walaupun tempat penginapannya tidak terlalu bagus namun di sana telah ada beberapa yang menyediakan kamar untuk anda yang ingin bermalam dengan harga yang relatif murah.
- Masjid
Bagi anda yang ingin menunaikan ibadah sholat, anda bisa langsung menuju ke masjid yang ada di sana untuk beribadah.
Hunting Foto di Pulau Mandangin
Tidak lengkap rasanya jika anda berlibur ke suatu tempat namun tidak mengabadikan berbagai pemandangan atau momen-momen seru yang terjadi. Di tempat ini anda bisa dengan leluasa menyalurkan hobi fotografi anda dari sejak anda menyebrang ke pulau Mandangin. Anda bisa memfoto pemandangan laut dan ikan-ikan yang muncul atau berselfie ria di atas perahu. Sesampainya di sana, anda bisa memanfaatkan panorama pantai yang elok sebagai target bidikan kamera anda, dan juga berfoto bersama teman-teman dengan latar belakang pemandangan pantai. Saat pagi hari waktunya anda mengabadikan momen matahari terbit yang terlihat sangat menakjubkan dari pantai di sana.
Baca juga : Kolam Renang Tretan, Serunya Wisata Air di Bangkalan
Akses Menuju ke Pulau Mandangin
Jika anda ingin mengunjungi pulau yang satu ini anda bisa menggunakan kendaran pribadi lalu langsung menuju ke barisan Sampang atau terminal Sampang, dari sana anda bisa mengarahkan kendaraan anda untuk menuju ke Tanglok, yang membutuhkan waktu sekitar 10 menitan saja. Sesampainya di sana, anda harus meninggalkan kendaraan anda karena untuk menyebrang, hanya dengan menggunakan perahu milik nelayan yang tidak bisa memuat kendaraan tentunya. Untuk biaya menyebrang sendiri hanya dikenakan 10.000 rupiah per orang.
Tiket Masuk ke Pulau Mandangin
- Harga Tiket Masuk: Rp 0 (Gratis)
- Biaya Naik Perahu untuk Menyebrang: Rp 10.000/orang
Jam Buka Pulau Mandangin
- Buka setiap hari 24 jam
Tips Berlibur ke Pulau Mandangin
- Pastikan anda membawa perbekalan uang yang cukup
- Jangan lupa memakai krim sunblock
- Membawa topi atau kacamata bila perlu
- Menghormati dan menghargai peraturan di sana